Ukuran Gawang: Tinggi dan Lebar Gawang Sepakbola

Ukuran Gawang: Tinggi dan Lebar Gawang Sepakbola

Ukuran Gawang - Sepakbola menjadi salah satu olahraga yang cukup menarik untuk dimainkan. Dimana olahraga yang satu ini merupakan persaingan antar tim yang saling berhadapatn untuk memperebutkan kemenangan. Bagi tim yang bisa mencetak gol lebih banyak maka itulah pemenangnya. Permainan ini terdiri dari dua tim, dimana masing-masing tim terdiri dari 11 pemain dan beberapa pemain cadangan.

Olahraga yang satu ini menjadi salah satu olahraga yang paling banyak diterapkan oleh kalangan masyarakat, baik dari kalangan anak-anak hingga dewasa. Bahkan kompetisi sepakbola pun seringkali digelar setiap tahunnya baik itu di Negara lokal maupun luar negeri. Hal ini memberikan peluang yang besar siapa saja yang suka dengan olahraga yang satu ini untuk mengembangkan bakatnya.

Tinggi dan Lebar Gawang Sepakbola

Sebagai pemain sepakbola, tentu anda tidak harus bisa bermain sepakbola saja. Anda juga harus memahami berbagai macam teori mengenai sepakbola, salah satunya adalah mengenai ukuran gawang sepakbola. Terkadang banyak dari mereka yang bingung dalam membuat gawang sepakbola di lapangan sendiri karena belum mengetahui ukuran yang pas. Maka dari itu, sangat penting bagi anda untuk mengetahui tinggi dan lebar gawang sepakbola.

Berikut ukuran tinggi dan lebar gawang sepakbola:

  • Tinggi gawang : 2,4 m
  • Lebar gawang 7,3 m
  • Panjang area gawang 18,32 m
  • Lebar area gawang 5,5 m

Gawang sepakbola sendiri terdri dari dua tiang yang sejajar berdiri, dimana jarak tersebut sudah ditentukan ssuai dengan ukuran. Kedua tiang tersebut nantinya ditancapkan ke dalam tanah ataupun dibuat langsung melebar ke belakang supaya posisi gawang bisa berdiri. Di atas tiang terdapat tiang sejajar yang mendatar atau yang baisa disebut sebagai mistar yang menghubungkan antara kedua tiang yang sudah ditancapkan.

Sementara pada sisi belakang gawang dilengkapi dengan jaring sebagai tempat untuk bersarang bola bilamana terjadi gol. Gawang ini nantinya akan dijaga oleh satu pemain yang disebut penjaga gawang atau kiper. Tugas utama dari kiper sendiri adalah untuk menjaga gawangnya agar tidak kemasukan bola. 

Dari pemain lawan sendiri akan berusaha sekeras mungkin untuk membobol pertahanan lawan dan mencetak gol ke gawang lawan. Kepiawan kiper juga diperlukan untuk bisa menjaga gawangnya dengan baik. Bila tidak memilik bakat dalam menangkap bola, maka hal ini akan membuat gawangnya mudah kebobolan. Tentu hal ini akan membuat timnya kalah saat bertanding.

Gawang sepakbola sendiri merupakan hasil konferensi FA pada bulan Desember 1882, dimana pada waktu itu sejarah gawang sepakbola dimulai. Dimana gawang tersebut merupakan salah satu kelengkapan olahraga sepakbola dengan bentuk dua tiang sejajar dan diberi mistar di atasnya. Dalam konferensi tersebut telah diputuskan bahwasanya jarak dari dua tiang sejajar adalah 8 yard dengan tinggi 8 kaki.

Semenjak itulah gawang dipasang di setiap lapangan sepakbola. Pada awal pengggunaannya ini belum dilengkapi dengan menggunakan jaring di belakangnya. Namun lambat kemudian muncul ide supaya lebih efektif dan terlihat apakah bola masuk ke gawang atau tidak dengan menambahkan sebuah jaring ke dalamnya. 

Terdapat kekurangan pada penggunaan gawang disaat jaring tidak terpasang atau belum ada. Biasanya wasit sulit menentukan apakah bola itu gol atau tidak, apalagi ketika bola melesat dengan cepat. 

Demikian beberapa informasi yang dapat kami sampaikan mengenai tinggi gawang dan juga lebar gawang. Semoga informasi tersebut bermanfaat untuk anda, terima kasih.

Pendalaman Materi: